Jakarta – nusaone.id
Badan Musyawarah (BAMUS) se-Pidie Jaya di Jakarta menggelar kegiatan silaturahmi dalam rangka mempererat kebersamaan antarperantau asal Pidie Jaya. Acara ini juga menjadi rapat persiapan menjelang pelaksanaan Maulid Nabi Muhammad SAW yang akan digelar pada Minggu, 16 November 2025, di Museum Purna Bhakti Pertiwi, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta.
Pertemuan yang berlangsung di salah satu kafe kawasan Jakarta itu dihadiri oleh sejumlah pengurus dan tokoh BAMUS se-Pidie Jaya. Suasana penuh keakraban dan kekeluargaan terlihat jelas saat para perantau berdiskusi santai mengenai agenda besar tersebut.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua BAMUS se-Pidie Jaya, Ir. H. Saiful Bahri Sulaim, bersama Sekretaris H. Bakhtiar Jalil, S.H, yang menegaskan pentingnya kebersamaan dan partisipasi seluruh perantau dalam menyukseskan kegiatan keagamaan dan sosial di rantau.
Dalam pertemuan tersebut, Faisal Mhd, SE dari Batam menjadi tamu kehormatan. Ia diundang secara khusus oleh Dewan Penasehat BAMUS untuk hadir dalam agenda silaturahmi sekaligus memberikan dukungan terhadap pelaksanaan kegiatan Maulid Nabi yang akan datang.
Faisal Mhd menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat dari pengurus BAMUS se-Pidie Jaya di Jakarta. Ia menyebut kegiatan semacam ini menjadi wadah penting dalam mempererat hubungan dan membangun solidaritas sesama perantau asal Pidie Jaya.
Saya merasa terhormat bisa hadir di tengah keluarga besar Pidie Jaya di perantauan. Semoga kegiatan seperti ini memperkuat ukhuwah, menjaga silaturahmi, dan menjadi sarana berbagi gagasan untuk kemajuan daerah kita,” ujar Faisal.
Acara Maulid Nabi Muhammad SAW yang direncanakan nanti akan menghadirkan penceramah KH. Ridwan M.Y, M.H, Ph.D, dan qori nasional Tgk Muhammad Nazmi, S.Hi. Kehadiran mereka diharapkan menambah nilai religius sekaligus memperkaya makna spiritual kegiatan tersebut.
Menurut Ketua BAMUS, Ir. H. Saiful Bahri Sulaim, acara maulid bukan hanya seremonial, melainkan bentuk rasa syukur dan kebersamaan seluruh masyarakat Pidie Jaya di perantauan. Ia mengajak semua pihak untuk hadir dan berpartisipasi aktif dalam kegiatan itu.
Pertemuan yang dihadiri para tokoh BAMUS se-Pidie Jaya di Jakarta ini menjadi simbol kuatnya rasa persaudaraan antarperantau. Dengan semangat kebersamaan, mereka berharap kegiatan Maulid di TMII akan berjalan sukses dan membawa manfaat bagi seluruh warga Pidie Jaya di tanah rantau.
















